Ketahanan korosi juga dipengaruhi oleh bentuk pigmen, pigmen yang bentuknya bulat akan mudah meloloskan moisture (oksigen atau air) sehingga membuat nilai permeabilitasnya besar dibandingkan yang berbentuk flakes. untuk coating yang menggunakan prinsip barrier dengan nilai permeabilitas yang besar maka nilai perlindugannya kecil (korosi akan mudah terjadi), namun untuk coating yang memiliki mekanisme cathodic protection atau inibisi, nilai permeabilitas yang besar ini diimbangi atau dikontrol oleh perlindungan dari sistem proteksi katodik atau zat inhibitor yang terbentuk pada lapisan coating.
Tanya - Budi Arman budi
Dh milister,
s\Saya mohon pencerahannya tentang pengaruh Pigment pada painting terhadap ketahananya ( korosi, thermal,dll), kasus sekarang ini saya merencanakan untuk menganti coating pada casing/tubing dari clear/transparan, dengan warna Black..
Casing/Tubing di storage di daerah terbuka di pinggir pantai.
dari pengalaman orang dilapangan walaupun tidak ada alasannya yang teoritis.. Dengan DFT (Dry Film Thickness) yang sama, Black lebih tahan lama dibanding yang clear
Beberapa product coating informasi yang tersedia cuma volume solid nya saja.
Terimakasih.
Tanggapan 1 - Norman martapura.subekti
Pak Budi
Saya coba share sedikit tentang bagaimana pengaruh pigment thd performance of coating.
Bolehkah saya tahu water based atau solvent based coating?
Kebanyakan problem akibat pigment ,karena pigmentnya nga tahan uv, bisa terjadi bercak2 coatingnya.
Disadvantage pigment hitam: jika defect lebih tidak kelihatan kalau hitam,akan tetapi memang pigment hitam lebih tahan di banding pigment merah atau pigment kuning
Tapi kalau di compare pigment black dengan clear tidak apple to apple.
Karena clear: no pigment
Kalau mau milih, memang saya lebih milih hitam, di banding clear,
Hitam lebih baik appearance nya untuk casing, tapi sependek pengetahuan saya,casing/ tubing ada colour codingnya.dan sebaiknya dilakukan test uji material terlebih dahulu.
Tanggapan 2 - arda arda_dh
Dear pak Budi,
Cuma mau menambahkan,
Sepengetahuan saya, untuk ketahanan korosi juga dipengaruhi oleh bentuk pigmen, pigmen yang bentuknya bulat akan mudah meloloskan moisture (oksigen atau air) sehingga membuat nilai permeabilitasnya besar dibandingkan yang berbentuk flakes. untuk coating yang menggunakan prinsip barrier dengan nilai permeabilitas yang besar maka nilai perlindugannya kecil (korosi akan mudah terjadi), namun untuk coating yang memiliki mekanisme cathodic protection atau inibisi, nilai permeabilitas yang besar ini diimbangi atau dikontrol oleh perlindungan dari sistem proteksi katodik atau zat inhibitor yang terbentuk pada lapisan coating.
Selain bentuk, jumlah pigmen dalam komposisi cat juga mempengaruhi ketahanan perlindugan dari cat tsb. semakin banyak pigmen maka akan semakin baik perlindugan terhadap korosi, karena umumnya pigmen adalah material yang memiliki nilai permeabilitas sangat kecil). Namun jika jumlahnya terlalu banyak (melebihi nilai kritisnya / CPVC-critical pigment volume concentration) maka akan menyebabkan terbentuknya void/pori2 pada cat sehingga menyebabkan ketahanan korosi serta sifat adhesi berkurang.
Untuk ketahanan thermal, dipengaruhi oleh jenis pigmen itu sendiri (apakah organic atau metallic pigmen) umumnya organic pigmen memiliki ketahanan thermal yang lebih rendah dibandingkan dengan inorganic atau metallic pigmen.
Untuk ketahanan UV, dipengaruhi oleh intensitas penyerapan atau pemantulan dari cahaya, dimana pigment dengan black color akan menyerap hampir seluruh sinar, pigmen dengan white color akan sebagian besar memantulkan sinar, sedangkan warna lain memiliki nilai pantul atau nilai serap dibawah warna hitam atau putih (ketahanan UV dibawah warna hitam atau putih). selebihnya saya sepaka seperti yang dikatakan pak norman. mohon maaf apabila ada ksalahan, krn sy msh baru blajar ttg coating jg.
Tanggapan 3 - Budi Arman
Terimakasih mas Norman dan Dek arda..
Untuk data yang tersedia di MSDS as follows:
1. Clear External Pipe Coating
Chemical Family Resin & Solvent
COMPONENT ==== CAS# ====== %RANGE
Toluene =========== 108-88-3=========== 40-50 %
Alkyd resin======= 68333-62-0 ========== 30-40 %
Aliphatic Hydrocarbon Solvent ==== 64742-82-1 ========10 - 20 %
2. Black.
External Pipe Coating
Chemical Family Resin & Solvent
COMPONENT =========CAS# ===========%RANGE
Toluene ===========108-88-3 ==========40-60 %
Bituminous material ======== - ========= 5-15 %
Alkyd resin ========== - ============== 20-40 %
dari kesimpulan jawaban rekan2..
bisakah teman2 merkomendasikan mana yang lebih baik saya mengapply black ato Clear.. selama ini alasan kita make clear karena kita menjaga marking dan traceability.. klo make black kita harus membuat marking baru lagi.. jadi ada semacam additional cost.. tapi klo emang durasi ketahanannya sangat significant.. bisa jadi pertimbangan..
Tanggapan 4 - mahir irfan
Pak Budiarma,
Sebagai tambahan kalau cat terang utk application luar perlu top coat tegangung mau di application dimana, pada coating sytem itu requirement.
Tanggapan 5 - Herman Susanto
Salam Mas BUDIARMA
Seingat saya untuk Coating diarea terutama untuk didaerah yang rentan dengan air laut sebab air asin sangat berpengaruh dalam proses corrosion maka pigment yang tepat yaitu colour black sebab tingkat ketahanan untuk itu lebih tinggi(RAL 9017) dan jangan lupa DFT juga sangat berpengaruh(minimal DFT 300 Mikron).
Comments
Post a Comment