"Grinding Ball adalah salah satu media (selain rod) dalam penggerusan mineral/ore di dalam mill (ballmill) yang tujuannya adalah untuk menggerus ore menjadi halus agar mineral berharga bisa terliberasi. Biasanya yang menggunakan grinding balls ini adalah industri pertambangan dan semen."
Tanya - Anton Witono
Rekans,
Mohon pencerahannya tentang Grinding Balls.
1. Aplikasinya untuk industri apa saja?
2. Prinsip kerjanya seperti apa? Yang saya baca prinsipnya untuk memperkecil ukuran partikel, benarkah hanya itu? Jika demikian variabel apa yang penting kaitannya dengan mekanisme kerjanya?
3. Jenis material apa saja yang dapat menggunakan alat ini?
4. Di Indonesia, perusahaan apa saja yang telah menggunakannya?
Thanks.
Tanggapan 1 - iwan husdiantama
Jawab:
1 . Untuk aplikasi mesin penggerus di Pabrik pengolahan bahan galian dan pabrik semen.
2. Coba cari di perpustakaan Teknik Pertambnagan ITB buku ttg Crushing, grinding.Pengarangnya saya lupa.
Atau baca sedikit penghantar dari tuagas akhir saya.(Attachment)
Tanggapan 2 - Erika Silva
Pak Anton,
coba sedikit membantu
1. Grinding Ball adalah salah satu media (selain rod) dalam penggerusan mineral/ore di dalam mill (ballmill) yang tujuannya adalah untuk menggerus ore menjadi halus agar mineral berharga bisa terliberasi. Biasanya yang menggunakan grinding balls ini adalah industri pertambangan dan semen
2. Seperti yang telah saya sebutkan di nomor 1, grinding ball adalah salah satu media untuk membantu liberasi ore dengan cara menggerus ore. ore akan digerus oleh bola2 ini, sedangkan mekanisme penggerusannya sendiri adalah ada yang disebut cataracting (ore di timpa oleh bola tersebut) dan ada juga yang disebut cascading yang mekanisme lebih kepada menggerus ore. Mekanisme-mekanisme tersebut akan sangat tergantung dari persen solid(kalau yang digunakan adalah grinding basah), putaran, persentase volume bola yang ada dalam mill
3. Biasanya material untuk bahan grinding ball ini adalah steel, tapi sekaranga ada juga yang dikenal chromium-steel
4. Pada umumnya perusahaan tambang menggunakan media ini seperti Freeport, Newmont Minahasa dll.
semoga dapat membantu, apabila bapak ingin lebih mengetahui tentang mekanisme grinding bapak bisa baca Mineral Processing B.A Wills, kalo ga salah di perpus tambang ITB ada
Comments
Post a Comment